Model Rinci Kurikulum KTSP SD/MI Beserta Tabel Struktur Mapel

Model Rinci Kurikulum KTSP SD/MI Beserta Tabel Struktur Mapel - Kurikulum merupakan seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran, serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Tujuan tertentu meliputi tujuan pendidikan nasional serta kesesuaian dengan kekhasan, kondisi dan potensi daerah, satuan pendidikan, dan peserta didik. Oleh sebab itu, kurikulum disusun oleh satuan pendidikan untuk memungkinkan penyesuaian program pendidikan dengan kebutuhan dan potensi yang ada di daerah.
Model Rinci Kurikulum KTSP SD/MI Beserta Tabel Struktur Mapel
Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang beragam mengacu pada standar nasional pendidikan untuk menjamin pencapaian tujuan pendidikan nasional. Standar nasional pendidikan terdiri atas standar isi, proses, standar kompetensi lulusan, tenaga kependidikan, sarana dan prasarana, pengelolaan, pembiayaan, dan penilaian pendidikan. Dua dari kedelapan standar nasional pendidikan tersebut, yaitu Standar Isi (SI) dan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) merupakan acuan utama bagi satuan pendidikan dalam mengembangkan kurikulum.

Pengembangan kurikulum disusun antara lain agar dapat memberi kesempatan kepada peserta didik untuk : (a) belajar untuk beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa; (b) belajar untuk memahami dan menghayati; (c) belajar untuk mampu melaksanakan dan berbuat secara efektif; (d) belajar untuk hidup bersama dan berguna untuk orang lain; dan (e) belajar untuk membangun dan menemukan jati diri melalui proses belajar yang aktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan.

Kewenangan sekolah dalam menyusun kurikulum memungkinkan sekolah menyesuaikan dengan tuntutan kebutuhan siswa, keadaan sekolah, dan kondisi daerah. Dengan demikian, daerah dan/atau sekolah memiliki cukup kewenangan untuk merancang dan menentukan hal-hal yang diajarkan, pengelolaan pengalaman belajar, cara mengajar, dan menilai keberhasilan belajar mengajar.

Dalam struktur Alokasi Mata Pelajaran di kelas 1 sampai dengan 6 yang ada dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) ini diantaranya berisi :
  • Pendidikan Agama Kelas 4-6 = 3 JTM
  • Pendidikan Kewarganegaraan Kelas 4-6 = 2 JTM
  • Bahasa Indonesia Kelas4-6 = 5 JTM
  • Matematika Kelas 4-6 = 5 JTM
  • IPA Kelas 4-6 = 4 JTM
  • IPS Kelas 4-6 = 3 JTM
  • SBK Kelas 4-6 = 4 JTM
  • PJOK Kelas 4-6 = 4 JTM
Untuk lebih jelasnya mengenai tabel struktur alokasi mata pelajaran dan penjelasan rinci tentang KTSP /SD/MI silahkan unduh melalui tautan dibawah ini :
Labels: Administrasi, Guru, JUKNIS dan Pedoman, Kurikulum

Thanks for reading Model Rinci Kurikulum KTSP SD/MI Beserta Tabel Struktur Mapel. Please share...!

Back to Top